Sabtu, 26 November 2016

4 Gunung di Jawa Timur Tujuan Pendakian

Jawa Timur merupakan salah satu propinsi yang mempunyai  banyak gunung indah. Beberapa gunung menjadi tujuan wajib bagi para pecinta alam bebas. Gunung - gunung tersebut tersebar merata mulai dari ujung barat propinsi Jawa Timur sampai dengan ujung timur propinsi Jawa Timur.

Berikut ini empat gunung di Jawa Timur untuk pendakian:

1. Gunung Lawu 

Mulai dari paling ujung barat adalah Gunung Lawu. Gunung Lawu terletak di Kabupaten Magetan yang merupakan salah satu kabupaten yang berbatasan dengan wilayah Jawa Tengah. Gunung lawu memilki ketinggian 3265 mdpl.

Gunung lawu juga terkenal dengan mitos-mitos alam gaibnya disamping itu keindahan alam selama perjalanan meuju puncak juga tidak kalah kerennya.

Gunung Lawu
sumber gambar : jalan2men.com

2. Gunung  Arjuno

Gunung Arjuno merupakan salah satu gunung berapi non aktif yang ada di Jawa Timur. Secara geografis gunung ini berada pada wilayah Kabupaten Malang dan Kabupaten Pasuruan. Gunung Arjuno memilki ketinggian  3.339 m dpl dan merupakan gunung tertinggi kedu setelah Gunung Semeru.

Untuk menuju puncak Gunung Arjuno para pendaki bisa melalui 4 jalur pendakian yaitu melalui Tretes, batu, Lawang dan Purwosari.

 (Baca juga: Persewaan Alat Pendakian Dekat Gunung Arjuno) 

Gunung Arjuno
 Sumber gambar : Wikipedia


3. Gunung Bromo 

Gunung Bromo secara geografis berada di empat wilayah Kabupaten yaitu Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang.Gunung ini memiliki ketinggian 2329 mdpl. Salah satu daya tarik buat para pendaki adalah status Gunung Bromo yang masih aktif sebagai Gunung Berapi.
Gunung Bromo juga merupakan salah satu objek wisata andalan Jawa Timur.

Gunung Bromo
Sumber Gambar : Wikipedia

4. Gunung Semeru 

Gunung Semeru adalah gunung tertinggi di Jawa dengan ketinggian 3.676 mdpl.  Secara Nasional Gunung Semeru menempati urutan ke tiga tertinggi setelah Gunung Kerinci di Sumatera dan Gunung Rinjani di Nusa Tenggara Barat.

Untuk wilayah administratif Gunung Semeru berada di dua wilayah kabupaten yaitu Kabupaten Malang dan Kabupaten Lumajang. Terdapat dua jalur pendakian untuk meuju puncak Mahameru yaitu melalui Kabupate Lumajang dan Kabupaten Malang. Untuk bisa mencapai puncak Mahameru diperlukan waktu tempuh kurang lebih 4 hari pulang pergi.

Puncak Mahameru

Sumber gambar : wikipedia

Itulah 4 Gunung  menantang yang siap untuk tujuan pendakian di Jawa Timur.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar